Drag Bike 2013; Hadir Ninja 200 cc Super FFA, 6,9 detik!

ManiakMotor-Dengan 150 cc saja bisa best time 7 koma kecil, ya detik, apalagi bore up 200 cc. Juga dibanding dengan SE (special engine) yang identik dengan motor gambot. Atas pertimbangan itu, AB Bendol yang mekanik tim TRD TDC Racing memilih Ninja untuk diadu di Super FFA (Free For All) dalam waktu dekat.  

Namun, kali ini joki yang akan ngegas Muslih Wuri, karena memang motor ini atas request tim Mihama Batik, Pekalongan, Jateng.  Hadirnya, Ninja ini tentu akan meramaikan kelas yang paling dinanti, namun kadang kerap dibatalkan lantaran jumlah starter yang kurang. Itu di kejurda Jateng bro, beda cerita bila di event selevel Pertamina Drag Bike.

Hingga berita ini diketik, motor belum sepenuhnya siap,”Nih dah mulai setting, time 6,8 detik tapi motor masih terbang-terbang, hehe. Target event Klaten mendatang (7/9) siap gas, target awal best time 6,9 detik,” ungkap Bendol lewat BBM-nya seraya berkirim foto.


Knalpot Creampie Yogyakarta


Bicara spek belum banyak yang bisa diungkap, ya kalo sudah diungkap semua jadinya tulisan modifikasi bro. Hehehe. “Piston kami pakai 68 mm dan stroke 56,5 untuk mencapai kelas yang diinginkan. Saat ini akan  disuplai karbu PWK  42mm. Mudah-mudahan berhasil,” sebut Bendol yang punya nama lengkap Yosep Andy Murdiyanto itu.

Melihat catatan Nova Dash yang diracik juga oleh Bendol pernah berlari di 6,9 detik, bukan tidak mungkin Ninja itu mampu mencapainyat. Ah, belum dibuktikan kok! Tapi catatan Ninja di FFA tercepat saat ini masih dipegang Eko Chodox lewat Ninja milik Kickstart Baitech dari Bandung, Jabar yang pernah bikin rekor 6.971 detik. Catatan itu  kemudian dipecahkan KTM SX250 juga lewat Chodox. Ardel

Sumber: http://maniakmotor.com